20 Feb 2018
  Humas Berita,

16 Calon Investor Amerika Serikat Jajaki Potensi Investasi DIY

YOGYAKARTA.(20/02/2018).jogjaprov.go.id – Sejumlah 16 calon investor asal Amerika Serikat menjajaki potensi investasi unggulan di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta. Pembicaraan antara Gubernur DIY Sri Sultan HB X, Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Newyork, Kepala Cabang Bank Indonesia Yogyakarta Budi Hanoto, dan para jajaran pimpinan SKPD DIY ini berlangsung di Ops Room Kompleks Kepatihan Yogyakarta.

“Pertama-tama saya menyampaikan terima kasih atas kehadiran para investor Amerika Serikat yang sudah datang ke Daerah Istimewa Yogyakarta. Semoga bisa nyaman disini”, ungkap Sri Sultan HB X.

Gubernur DIY Sri Sultan HB X dalam kesempatan ini memaparkan proyek investasi unggulan di Daerah Istimewa Yogyakarta dengan berbagai pandangan, gambaran dan fakta-fakta yang ada di lapangan. Paparan ini ditanggapi oleh para calon investor dengan antusias dan dilanjutkan dengan diskusi.

“Ini masih penjajakan dalam melihat potensi investasi di DIY, namun tertarik untuk membantu program prioritas pembangunan DIY dan bisa membangun klinik serta health care di DIY”, ungkap Hartadinata Harianto selaku Co-Chief Executive Officer SR Group, New York.

Setelah diskusi ini, para 16 investor Amerika Serikat akan menjajaki lokasi seperti bandara NYIA Kulon Progo, Taman Wisata Candi Borobudur, nantinya juga menemui Kepala Rumah Sakit Sardjito, dan Dinas Kesehatan DIY.

“Untuk tindaklanjutnya, kami akan mendiskusikan lebih lanjut nanti di “Investor Forum” di New York bersama Gubernur DIY dan harapannya tahun 2019 bisa sudah terealisasikan”, pungkas Hartadinata Harianto. (rk)

HUMAS DIY.

 

Bagaimana kualitas berita ini: