10 Jul 2019

Gubernur DIY: Polri Harus Tingkatkan Peran

Sleman (10/07/2019) jogjaprov.go.id - Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X mengungkapkan harapannya agar jajaran Kepolisian Republik Indonesia (Polri) mampu terus meningkatkan perannya. Prestasi yang telah diraih Polri selama ini juga perlu ditingkatkan.

Hal ini disampaikan Sri Sultan usai menjadi Inspektur Upacara Hari Bhayangkara ke-73 di Mapolda DIY pada Rabu (10/07). Sri Sultan mengucapkan selamat Hari Bhayangkara dan berharap yang terbaik baik Polri.

“Saya berharap prestasi yang sudah diraih Polri bisa ditingkatkan, karena bagaimanapun juga masyarakat kita tumbuh dan berkembang, sehingga Polri pun juga harus meningkatkan konsolidasi dan perannya,” ungkapnya.

Membacakan amanat Presiden RI, Joko Widodo saat upacara berlangsung, Sri Sultan menuturkan, Presiden RI mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada seluruh personil Polri di manapun lokasi mengabdi, yang telah mendukung terwujudnya stabilitas keamanan dalam negeri.

“Dari berbagai capaian prestasi yang telah diraih, seharusnya tidak membuat institusi Polri cepat berpuas diri. Namun sebaliknya, semua prestasi bisa menjadi motivasi dan inspirasi untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ungkap Sri Sultan.

Dikatakan Sri Sultan, ke depan, tantangan yang dihadapi dalam memelihara keamanan negara semakin komplek. Bahkan terorisme dan radikalisme masih akan menjadi potensi ancaman bagi stabilitas keamanan dalam negeri. Selain itu, pesatnya perkembangan teknologi informasi juga mendorong semakin besar dan beragamnya potensi kejahatan di ruang cyber.

“Belum lagi penyebaran berita bohong dan ujaran kebencian yang menjadi ancaman bagi kerukunan, persatuan dan kesatuan bangsa kita. Polri juga diimbau meningkatkan kualitas sumber daya manusia, guna menghadapi berbagai tantangan tugas untuk mendukung terwujudnya Indonesia Emas 2045,” imbuh Sri Sultan.

Bertindak sebagai Komandan Upacara, AKBP Nikolas Dedy Rufiyanto, S.I.K., S.H., M.H. Di sela upacara, dilakukan pula penyerahan Anugerah Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Nararya.

Pada peringatan Hari Bhayangkara ke-73, berbagai rangkaian kegiatan pun digelar Polda DIY untuk memeriahkannya. Menurut Kepala Bidang Humas Polda DIY Kombes Pol. Yuliyanto, S.I.K., M.Sc, rangkaian kegiatan yang telah digelar diantaranya kerja bakti bersih-bersih tempat ibadah, bakti sosial, bakti kesehatan operasi bibir sumbing, lomba foto dan vlog, dan anjangsana ke Purnawirawan.

“Peringatan Hari Bhayangkara tahun ini mengangkat tema 'Dengan Semangat Promoter, Pengabdian Polri untuk Masyarakat, Bangsa, dan Negara'. Dan pada hari ini, Rabu, 10 Juli 2019, digelar puncak peringatan dengan menyelenggarakan upacara sebagai wujud pembinaan tradisi,” imbuhnya. (Rt)

HUMAS DIY

Bagaimana kualitas berita ini: