28 Des 2023
  Humas DIY Agenda Kegiatan,

Akselerasi Muhammadiyah dan Pemda DIY Wujudkan Kesejahteraan Masyarakat

Yogyakarta (28/12/2023) jogjaprov.go.id – Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X menerima kunjungan jajaran Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) DIY pada Kamis (28/12) di Gedhong Wilis, Kompleks Kepatihan, Yogyakarta. 

Seusai pertemuan, Ketua PWM DIY Muhammad Ikhwan Ahada, S.Ag., MA menyampaikan bahwa tujuan pertemuan adalah menyampaikan hasil musyawarah Pimpinan Wilayah Muhammadiyah DIY. Di samping itu, Ikhwan juga membawa maksud silaturahmi dan menyampaikan selamat atas ditetapkannya Sumbu Filosofi DIY sebagai Warisan Budaya Dunia oleh UNESCO.

“Tentu kami sebagai warga Daerah Istimewa Yogyakarta siap ‘nyengkuyung’ apa yang menjadi keistimewaan DIY melalui program yang sudah kita putuskan dalam musyawarah wilayah kemarin. Beberapa diantaranya adalah ketahanan keluarga, peningkatan kualitas pendidikan vokasi, dan pemberdayaan ekonomi di daerah,” paparnya.

Ikhwan juga menambahkan harapan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah DIY melalui pertemuan ini adalah turut serta dalam menjalankan program-program yang ada di Pemerintah Daerah DIY untuk menyejahterakan masyarakat. Hal ini dilakukan melalui akselerasi peran dengan pemerintah daerah supaya target dapat segera dicapai.

“Langkah ke depan adalah peningkatan kerja sama agar Muhammadiyah mampu memberikan kontribusi lebih besar di sektor-sektor yang lebih spesifik, contohnya melalui program peningkatan pendidikan berkarakter dan berkualitas, salah satunya ketika siswa libur dapat dimanfaatkan waktu liburnya dengan cara bekerja di sektor praktikal supaya menambah pengalaman,” ujarnya.

Saat sesi tanya jawab dengan rekan media, Ikhwan beserta jajaran PWM DIY juga menyampaikan bahwa pertemuan berlangsung dengan baik. Ikhwan menerangkan bahwa selama pertemuan berlangsung pihaknya disambut dengan baik oleh Sri Sultan, ia juga mendapatkan arahan yang sangat jelas perihal bentuk kerja sama dan akselerasi yang sekiranya dapat dilakukan antara Pemda DIY dan Muhammadiyah.

“Saya kira selama pertemuan dua jam tadi Ngarso Dalem sangat terbuka dan memberikan pencerahan arahan yang sangat jelas, beliau juga sangat mengapresiasi kehadiran kami,” tutupnya. (Ts/Fa)

Humas Pemda DIY

Bagaimana kualitas berita ini: