28 Jun 2012
  Humas Berita,

Ikuti Lomba Pramuka Tingkat Nasional Di Cibubur

Ikuti Lomba Pramuka Tingkat Nasional Di Cibubur

 

Kontingen Pramuka Kwarcab Yogyakarta Pamitan Wagub DIY

KEPATIHAN YOGYAKARTA (27/06/2012) pemda-diy.go.id
Kontingen Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Yogyakarta menghadap Wakil Gubernur DIY Paku Alam IX, di Gedhong Pare Anom, Kepatihan Yogyakarta, Kamis (27/06), dalam rangka mohon doa restu dan pamitan sehubungan mengikuti Lomba Pramuka Tingkat Nasional di Cibubur, Jawa Barat.

Menurut Ketua Kwarcab Yogyakarta, Edi Heri Swasono, MPd, Kontingen Pramuka Kwarcab Yogyakarta yang mengikuti di Lomba Tingkat Nasional nanti sebanyak 15 personil dan 2 orang pendamping. Mereka adalah 8 putra dari pangkalan Kwarcab di SMPN 1 Yogyakarta, serta 7 putri dari pangkalan Kwarcab di SMPN 8 Yogyakarta dan merupakan para Juara di tingkat LT IV.

Ke-15 anak-anak Pramuka ini akan mengikuti beberapa jenis lomba, diantaranya lomba Teknik Kepramukaan meliputi dari tali temali, pendirian tenda, trampil tangkas dan kemandirian dalam kepramukaan, jelas Edi.

Sementara Wagub Paku Alam IX berpesan agar mempersiapkan diri sebaik mungkin, baik stamina, ketrampilan maupun kecakapan. Sehingga dalam lomba tingkat nasional nanti bisa meraih juara dan bisa membawa nama harum Yogyakarta.

Disamping itu juga harus lebih percaya diri. Dan ilmu yang telah didapatkan dalam lomba tersebut nantinya bisa ditularkan kepada rekan-rekan sesama anggota Pramuka. Saya sangat senang karena DIY bisa mengirimkan tim lombanya, semoga nanti berangkat bisa selamat dan pulang juga selamat dengan membawa prestasi yang diraihnya, harap Wagub. (dyk/rsd)

HUMAS

 

Bagaimana kualitas berita ini: