24 Agt 2022
  Humas DIY Berita,

Jadi Media Tertua, KR Harus Tetap Eksis

Yogyakarta (24/08/2022) jogjaprov.go.id – Perubahan menjadi hal abadi yang harus dilakukan agar dapat eksis seiring dengan perkembangan zaman. Sebagai media massa tertua di Indonesia, Kedaulatan Rakyat (KR) tidak boleh tenggelam oleh perubahan zaman, harus eksis menghasilkan berbagai konten publik yang bersifat kekinian.

Wakil Gubernur DIY, KGPAA Paku Alam X mengutarakan hal demikian saat beraudiensi dengan Direktur Utama PT. BP Kedaulatan Rakyat, Muhammad Wirmon Samawi yang hadir bersama rombongannya, Rabu (24/08). Audiensi tersebut berlangsung di Gedhong Pare Anom, Kompleks Kepatihan, Yogyakarta.

“Beberapa waktu yang lalu, mungkin sebelum pandemi, kita kan sudah mulai merasakan bahwa memang semua berubah. Nah, yang tidak berubah, itu yang kalah. Semua harus berubah, tanpa kecuali termasuk KR. Harapan saya, apapun dan siapapun itu harus melakukan  perubahan-perubahan yang disertai  pemikiran atau gaya kekinian,” tutur Sri Paduka.

Sri Paduka ingin KR menghasilkan beragam konten publik kekinian melalui media-media yang non fisik. Langkah-langkah baru seperti KR online, podcast dan streaming harus bisa dimaksimalkan. Lebih bagus apabila di tambah sehingga mampu memperluas segmen.

Memang, menurut Sri Paduka, konten-konten publik yang diminati adalah konten kekinian. Menurut Sri Paduka, generasi muda mengininkan sesuatu yang dinamis, segar, kreatif dan tentunya modern. 

“Jadi harapan saya tim kreatif nanti lebih merangkul lagi yang muda. Ide segar dari tim kreatif agar bisa diwujudkan KR menjadi produk yang asyik. Bisa juga digencarkan pemasaran online-nya. Memang semua berubah sekarang," ujar Sri Paduka.

Sri Paduka menambahkan, KR bisa membranding diri menggunakan tagar khusus sebagai ciri khas. Penggunaan tagar tersebut akan membantu publik lebih mudah untuk mencari konten yang berkaitan dengan KR.

Ditemui usai beraudiensi dengan Sri Paduka, Direktur Utama PT. BP Kedaulatan Rakyat, Muhammad Wirmon Samawi mengatakan, KR ke depannya akan berupaya untuk bisa semakin berkembang dan menjaga eksistensinya. Wirmon pun berharap ke depannya kerja sama antara Pemda DIY dan KR yang sudah berjalan bisa tetap dipertahankan dan bahkan bisa lebih dikembangkan.

“Kami tentu akan mencoba untuk menerapkan saran-saran yang disampaikan Bapak Wagub. KR juga sudah berupaya untuk mengikuti perkembangan zaman yakni dengan memasuki dunia digital. Tentu kami sadar, kami harus mengikuti perkembangan zaman,” ungkap Wirmon.  (Han/Sis)

Humas Pemda DIY

Bagaimana kualitas berita ini: