13 Nov 2021

Museum Monumen Pangeran Diponegoro

 

Museum Monumen Pangeran Diponegoro didirikan dibekas kediaman Pangeran Diponegoro di Tegalrejo. Menurut sejarahnya kompleks ini merupakan tempat tinggal nenek buyut Pangeran Diponegoro, yaitu Ratu Ageng (Permaisuri Sultan Hamengku Buwana I).

Tempat ini kemudian menjadi rumah Pangeran Diponegoro semasa kecil sampai meletusnya Perang Diponegoro atau Perang Jawa (Java Oorlog) pada tahun 1825.

Museum ini memiliki 413 buah koleksi yang terdiri dari berbagai jenis benda yang digunakan pada masa lampau. Koleksinya berupa berbagai jenis peralatan perang seperti : busur dan anak panah, senjata laras panjang, pedang, keris, dan lain-lain, beberapa perhiasan, mata uang, peralatan rumah tangga, struktur bangunan, dan lainnya.

Salah satu bagian yang unik adalah Tembok Jebol. Struktur bangunan yang berupa tembok jebol di Kompleks Museum Monumen Pangeran Diponegoro ini diyakini sebagai jalan untuk meloloskan diri Pangeran Diponegoro beserta pasukannya dari tentara Belanda pada serangan tanggal 20 Juli 1825.

Sudah pernah mampir ke sini Lur?

Bagaimana kualitas berita ini: