30 Agt 2022
  Administrator Berita,

Para Jemaah Haji Diharapkan Menjadi Panutan dalam Meningkatkan Kualitas Keimanan Umat

Yogyakarta (30/08/2022) jogjaprov.go.id - Ibadah haji pada tahun 2022 telah dilaksanakan dengan lancar. Pasca perjalanan ibadah haji para jemaah diharapkan dapat menjadi panutan dalam meningkatkan kualitas keimanan umat, demikian disampaikan Wakil Gubernur DIY dalam sambutannya mewakili Gubernur DIY pada Mangayubagya Penerimaan Kepulangan Jamaah Haji Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2022. Dalam acara yang dilaksanakan di Bangsal Kepatihan Yogyakarta pada Selasa (30/08) tersebut Wakil Gubernur DIY, Paku Alam X mengucapkan selamat kepada segenap jemaah yang telah menunaikan ibadah haji serta telah berkumpul kembali bersama keluarga dan sanak saudara.


Semoga dengan niat yang tulus dan kebersihan hati, segenap jemaah haji dapat meraih haji yang mabrur, aamiin ya robbal ‘alamin, tambahnya. Predikat haji merupakan amanat yang berat yang harus dipergunakan sebagai pondasi yang kuat dalam segala tindakan dan perbuatan sehingga sesuai dengan nilai-nilai positif yang sudah selayaknya melekat dalam diri seorang haji.


Predikat haji mabrur hanya akan tercipta jika setelah kembali ke tengah masyarakat, para jemaah haji sekalian mau dan mampu membagi pengalaman rohani yang diperoleh di tanah suci untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari di tengah keluarga masyarakat bangsa dan negara.
Dalam hadis yang diriwayatkan oleh Bukhari, Allah subhanahu wa ta'ala telah menjanjikan bahwa tidak ada pahala lain bagi haji yang mabrur kecuali surga. Oleh karenanya para jamaah haji harus fokus dalam sikap dan berperilaku dengan senantiasa berlandaskan pada ajaran agama.


"Semoga keberhasilan para jemaah sekalian dalam menunaikan ibadah haji dapat menjadi keteladanan bagi lingkungannya masing-masing. Dan semoga di tahun-tahun mendatang lebih banyak lagi masyarakat muslim di Daerah Istimewa Yogyakarta yang dapat berangkat ke tanah suci," pungkas Paku Alam X.


Dalam kesempatan tersebut kepala Kanwil Agama DIY, Dr. Masmin Afif, M.Ag. melaporkan bahwa pelaksanaan ibadah haji bagi jemaah DIY tahun 2022 beserta para petugas haji pusat maupun daerah sejumlah 1.471 jemaah. Dari mulai berangkat sampai pulang ke tanah air alhamdulillah tetap utuh berkat doa restu Bapak Gubernur maupun Wakil Gubernur dan para pejabat.


Dalam masa keberangkatannya jemaah DIY tergabung dalam 4 kelompok terbang dan 1 kloter gabungan dengan jemaah haji Jawa tengah. Sejumlah 31 jemaah 4 kloter semuanya masuk pada gelombang pertama, yang berarti jemaah haji Daerah Istimewa Yogyakarta dari embarkasi Solo langsung menuju Madinatul Munawaroh untuk melaksanakan ibadah, baru melaksanakan ibadah haji ke Mekkah Al Mukaromah. Sedangkan kloter gabungan sejumlah 31 jemaah yang bergabung dengan kloter Jawa tengah masuk pada gelombang 2 yang tergabung dalam kloter 43.


Alhamdulillah jemaah haji dari Daerah Istimewa Yogyakarta sebanyak 1.471 jemaah plus petugas sekali lagi dapat dipulangkan dalam keadaan selamat sampai rumah masing-masing tidak ada yang meninggal dunia di tanah suci berkat binaan pendampingan dari para petugas haji baik ketua kloter, pembimbing ibadah maupun dari tim kesehatan haji Indonesia.


Di akhir laporannya Masmin Afif berharap agar para jemaah haji dapat melestarikan kemabruran haji dengan mengikuti kegiatan sosial keagamaan di masyarakat serta bergabung dalam ikatan persaudaraan haji Indonesia. Dalam kesempatan tersebut Ketua Kafilah Haji DIY Tahun 2022 menyerahkan kembali bendera DIY kepada Wakil Gubernur DIY. (teb/Kar/Ad).


Humas DIY

Bagaimana kualitas berita ini: