16 Agt 2022
  Humas DIY Berita,

Paskibraka DIY Tahun 2022 Resmi Dikukuhkan

Yogyakarta (16/08/2022) jogjaprov.go.id – Dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-77 Republik Indonesia, Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Daerah Istimewa Yogyakarta (Paskibraka DIY) Tahun 2022 resmi dikukuhkan, di Gedung Kesenian, Istana Kepresidenan Yogyakarta, pada Selasa (16/08).

Komandan Korem (Danrem) 072/Pamungkas Brigjen TNI Puji Cahyono, S.I.P., M.Si, mewakili Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X, selaku Pembina Upacara Pengukuhan Paskibraka DIY Tahun 2022, mengukuhkan 38 anggota Paskibraka DIY yang akan bertugas di Istana Kepresidenan, Yogyakarta pada Rabu (17/08). Acara digelar dengan mematuhi protokol kesehatan.

Dalam sambutan yang dibacakan oleh pembina upacara, Gubernur DIY menyampaikan rasa syukur dan ucapan selamat atas terpilihnya Anggota Paskibraka DIY Tahun 2022. Dijelaskan, dalam sejarah perjuangan bangsa Indonesia, generasi muda selalu menempati peran yang sangat strategis dari setiap peristiwa penting yang terjadi. Bahkan dapat dikatakan bahwa generasi muda menjadi tulang punggung dari keutuhan perjuangan melawan penjajahan ketika itu.

Gubernur DIY berharap, peran tersebut kiranya haruslah tetap dapat disandang oleh generasi muda saat ini hingga masa depan nanti. Harapan lain adalah Anggota Paskibraka DIY Tahun 2022 yang dilantik pada hari ini, ke depannya dapat tampil untuk melanjutkan kepemimpinan bangsa yang akan datang. “Saya berharap, ikrar yang telah diucapkan benar-benar dihayati, dipedomani, dan dijalankan dalam pengabdian anak-anakku terhadap bangsa dan negara di masa kini dan masa depan,” ucap Puji Cahyono.

“Sebagai anggota Paskibraka, maka kalian merupakan pelajar yang telah terpilih melalui seleksi yang ketat serta dilatih, semua latihan ditujukan sebagai media untuk menanamkan wawasan kebangsaan dan nilai-nilai luhur patriotisme yang menjadi faktor signifikan guna menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” tegasnya. Pelajar yang tergabung dalam Paskibraka tentunya akan menorehkan kebanggaan dan peristiwa bersejarah tersendiri, ungkapnya.

Sebelum resmi dikukuhkan menjadi Paskibraka DIY Tahun 2022, terlebih dahulu dibacakan pengantar pengukuhan oleh petugas dan pembacaan Ikrar Pemuda yang ditirukan oleh semua calon Paskibraka.

Pada kesempatan selanjutnya, dilakukan penyematan Lencana Merah Putih Garuda oleh pembina upacara kepada Anggota Paskibraka. Dalam hal ini, Puji Cahyono menyematkan Lencana Merah Putih Garuda secara simbolis kepada Bima Sakti, Anggota Paskibraka asal SMA Negeri 1 Ngemplak, Sleman yang sekaligus merupakan pemimpin upacara pada Pengukuhan Paskibraka DIY Tahun 2022. Penyematan Lencana Merah Putih Garuda menandai Anggota Paskibraka Tahun 2022 telah resmi dikukuhkan dan siap untuk melaksanakan tugas pengibaran bendera pusaka pada Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI, esok Rabu (17/08) di Halaman Istana Kepresidenan Yogyakarta.

Anggota Paskibraka Tahun 2022 beranggotakan 20 putra dan 20 putri, merupakan perwakilan siswa-siswi SMA di DIY. Terdiri dari 4 putra dan 4 putri dari masing-masing perwakilan kabupaten/kota di DIY. DIY juga mengirimkan 2 orang Paskibraka untuk mewakili DIY pada Paskibraka Tingkat Nasional di Jakarta.

Turut hadir pada Upacara Pengukuhan Paskibraka DIY Tahun 2022 anggota Forkopimda atau yang mewakili, Kepala Bappeda DIY, Kepala Biro Umum, Hubungan Masyarakat, dan Protokol Setda DIY, beserta tamu undangan lainnya. Bertindak sebagai pelatih Paskibraka DIY Tahun 2022 Kapten Cba Timotius Subanu.  (Fk/Dw/Ts)

 

HUMAS DIY

Bagaimana kualitas berita ini: