09 Sep 2019

Yogyakarta Jadi Tuan Rumah Acara Pusaka Sakinah

Yogyakarta, (09/09/2019), Jogjaprov.go.id - Dalam rangka launching Pusaka Sakinah dan Kampung Zakat Wakaf, Kanwil Kementerian Agama DIY bertemu dengan Wakil Gubernur DIY KGPAA Paku Alam X di Gedhong Pare Anom, Kompleks Kepatihan, Yogyakarta pada Senin (09/09) siang.

Terkait dengan kedatangan Kanwil Kemenag DIY, Sri Paduka menyambut baik serta mengucap rasa syukur atas terpilihnya Yogyakarta sebagai tuan rumah acara tingkat nasional tersebut. “Saya berharap agar panitia penyelenggara dapat menyiapkan secara matang serta dapat mengarahkan acara agar berjalan dengan efektif,” katanya.

Ditambahkan oleh Sri Paduka, “saya harap dengan adanya talkshow yang akan diadakan dalam acara tersebut, akan lebih baik jika kita dapat mendapatkan informasi yang banyak dari Menteri Agama Republik Indonesia ” imbuhnya.

Selain itu, Sri Paduka juga menyampaikan agar kesempatan ini dapat dimanfaatkan secara baik terkait dengan rencana kehadiran Menteri Agama Republik Indonesia, dan dapat memberikan layanan yang baik untuk beliau.

Dalam kunjungannya, Kepala Kantor Wilayah Kemenag DIY, Drs. H Edhi Gunawan M.Pd.I menyampaikan bahwa Pusaka Sakinah merupakan program unggulan kegiatan nasional dari Direktorat Jendral Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam, yang bertujuan untuk memberikan bimbingan serta pelayanan yang maksimal kepada masyarakat yang akan membangun rumah tangga. “Dengan adanya Pusaka Sakinah ini, diharapkan dapat meminimalisir angka perceraian yang tinggi serta pernikahan dini yang meningkat,” ungkapnya.

Sementara itu, Launching program Pusaka Sakinah akan diselenggarakan pada Kamis, 12 September 2019 mendatang di Kantor Pemerintah Kabupaten Bantul. Dalam acara tersebut akan mengundang para tokoh agama dan tokoh masyarakat di wilayah DIY. (za)

Humas Pemda DIY

Bagaimana kualitas berita ini: