17 Jan 2013
  Humas Berita,

95 Mahasiswa PPKN STIKIP Garut Kunjungan Ilmiah Ke Pemda DIY

KEPATIHAN YOGYAKARTA (17/01/2013) portal.jogjaprov.go.id Sebanyak 95 mahasiswa program studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PPKN), Sekolah Tinggi Ilmu Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STIKIP) Garut, Jawa Barat, mengadakan kunjungan ilmiah ke DIY, Kamis (17/01). Mereka diterima Kepala Biro Organisasi, Setda DIIY, Drs. Tri Mulyono, MM mewakili Gubernur, di Gedung Unit VIII, Kompleks Kepatihan Yogyakarta.

 

Menurut pimpinan rombongan yang juga Ketua Jurusan, H. Endang Dimyati, M.Pd, kunjungan ilmiah 95 mahasiswa prodi PPKN ini sebagai realisasi program akademik, untuk menambah wawasan mahasiswa sebagai calon guru dan calon pendidik anak bangsa ke depan. Mengingat guru yang mempunyai tugas mengajar dan mendidik, tidak hanya terbatas pada dinding-dinding kelas, melihat kondisi dan kemajuan yang sangat dasyat ke depan mempunyai tantangan yang amat berat.

 

Dikatakan, 95 mahasiswa yang dipimpinnya, mengadakan kunjungan ilmiah ke DIY dalam rangka menambah wawasan, menimba ilmu dan memahami bagaimana pengelolaan organisasi terutama struktur dan sistem ataupun tata kelola pemerintahan, pola komunikasi politik yang sangat harmonis antara pemerintah dan masyarakat yang dibangun sedemikian rupa.

 

Kami melihat pengelolaan organisasi di DIY sangat luar biasa sekali. Maka kami ingin sekali memahami dan menggali berbagai hal yang berkaitan dengan pengelolaan organisasi sekaligus bagaimana aspek sosiologisnya. Kami mohon yang amat baik di DIY ini perlu ditularkan, sehingga terbentuk karakter anak bangsa ke depan, terang Endang.

 

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X, dalam sambutan tertulis antara lain mengemukakan, saat ini Pemda DIY telah melaksanakan berbagai upaya perubahan dalam rangka pelaksanaan reformasi birokrasi. Salah satu upayanya adalah dengan melaksanakan tata kelola pemerintahan yang baik melalui Peraturan Gubernur yang mengatur tentang pola hubungan kerja antar organisasi. Pola hubungan kerja ini membentuk kebulatan pola kerja, keselarasan, keserasian dan keterpaduan meliputi semua aspek managemen penyelenggaraan pemerintahan.

 

Selain ke Pemda DIY, rombongan juga akan melakukan komunikasi dengan masyarakat dan tokoh masyarakat terkait bagaimana membina nilai-nilai lokal yang sangat terancam saat ini, serta mengundang tokoh generasi muda untuk menggali bagaimana peran serta generasi muda di dalam mempertahankan nilai-nilai budaya lokal di DIY. (rsd)

 

HUMAS

Bagaimana kualitas berita ini: