13 Okt 2011
  Humas Berita,

Pembukaan Ivesda Expo ke VIII Tahun 2011 Tingkat Nasional di JEC

Pembukaan Ivesda Expo ke VIII Tahun 2011 Tingkat Nasional di JEC

Promosi,publikasi produk unggulan potensi lokal sarana untuk menarikpara investor menanamkan modal di daerah

Yogyakarta (13-10-2011) Jogjaprov.go.id,- Identivikasi potensi unggulan daerah sangat strategisuntuk membangun perekonomian di daerah, melalui promosi dan publikasi seperti Invesda Expo 2011 ini, guna menarik para investor atau bayers. Pengembangan ekonomi lokal merupakan pengembangan ekonomi yang mendasar.

Hal ini disampaikan Gubernur Sri Sultan Hamengku Buwono X, dalam sambutan tertulis yang dibacakan oleh Wakil Gubernur DIY Paku Alam IX, pada saat pembukaan invesda Expo ke VIII Tahun 2011, di Jogja Expo Center (JEC) Yogyakarta,Kamis ( 13/10)

Dikatakan Gubernur, daerah harus kreatif untuk mengembangkan ekonomi daerahnya. Dengan memberi iklim yang kondusif supaya perekonomian bisa berkembang, terutama usaha kecil menengah ( UKM) . Dengan kreatifitas masyarakatnya akan memunculkan komoditas unggulan yang berbasis ekonomi lokal. Kata Gubernur

Lebih lanjut Gubernur menjelaskan, Investasi dan perdanggangan merupakan bagian perekonomian yang bisa meningkatkan ekonomi di daerah, Dengan pertumbuhan ekonomi di daerah akan menciptakan lapangan kerja, pembangunan ekonomi yang berkelanjutan, serta meningkatkan kemampuan teknologi di daerah. Sehingga kesejaheraan masyarakat dan system perekonoman yang berdaya saing bisa terwujud. Jelas Gubernur.

Expo 2011 ini, merupakan upaya nyata bagi pelaku usaha dalam memberi referensi, informasi dan promosi, mengenai potensi unggulan yang ada di daerah. Maka para pelaku usaha harus prima dalam melayani konsumen yang saat ini sudah mulai cerdas, dan ketat dalam berkompetisi.Momentum Expo 2011 saat ini bisa dimanfaatkan guna mengembangkan pemasaran dengan jejaring, supaya produk unggulan yang berbasis potensi lokal bisa bersaing di pasaran global. Tandas Gubernur.

Sementara itu, Dr.Sigit Pujianto. Dirjen Pengembangan Ekonomi Daerah Kememnterian Dalam Negeri mengatakan, Menggerakan produk daerah dengan membuat para investor merasa nyaman dan kondusif akan membuat roda perekonomian di daerah berjalan lancar.

Dengan daya saing yang posistip, akan mendorong perkembangan ekonomi daerah berkembang pesat. Sedangkan daya saing tingkat Nasional kita harus bisa menyiasati dengan strategis, sehingga, bisa mendorong produktipitas daerah meningkat. Dengan menciptakan produk unggulandari potensi daerah itu sendiri,Terang Sigit.

Di Tingkat Internasional daya saing Indonesia Mmemang menurun, namun jika potensi daerah digarap dengan kreatifitas dan menghasilkan produk unggulan, akan mendorong daya saing yang positip. Peran investor dalam mendorong perkembangan ekonomi daerah untuk menghasilkan produk unggulan sangat diperlukan. Tutur Sigit.

Sedangkan H.Muh.Rusli. Selaku Ketua Penyelenggara melaporkan, tujuan kegiatan Invesda Expo ke VIII Tahun 2011 ini, sebagai media untuk membangun kerja sama antar Investor dan antar daerah, agar bisa bersama-sama membangun perekonomian di daerah. Sehingga pondasi perekonomian bisa terbagun mulai dari daerah, dan bisa memperkuat perekonomian Indonesia.

Invesda Expo Tahun 2011 ini pesertanya berasal dari berbagai daerah seluruh Indonesia, dan di ikuti 105 peserta dengan membuka 115 stand, Produk yang dipamerkan bermacam-macam pruduk lokal, mulai dari hasil kerajinan, hasil pertanian, perikanan, dan hasil produk olahan,serta potensi-potensi daerah masing-masing. (SKM)

HUMAS Ro UHP Provinsi DIY

Bagaimana kualitas berita ini: