20 Okt 2023

Pesparani 2023 Ajang Penampilan Terbaik Kontingen DIY

Yogyakarta (20/10/2023) jogjaprov.go.id – Pesta Paduan Suara Gerejani (Pesparani) bukan hanya sekedar lomba, namun sebagai ajang dalam membangun komunikasi antar kontingen yang berasal dari seluruh Indonesia, yang diharapkan membawakan kebaikan antar kontingen tersendiri. Hal ini diungkapkan Wakil Gubernur DIY KGPAA Paku Alam X saat menerima audiensi Ketua Umum Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesta Paduan Suara Gerejani Katolik (LP3K) DIY, JB Jarot Budiharjo beserta tim Pesparani di Dalem Ageng Kompleks Kepatihan Yogyakarta pada Jumat (20/10). Turut hadir pada audiensi tersebut, Kepala Biro Bina Mental Spiritual Setda DIY, Djarot Margiantoro

Dalam Pesparani tingkat Nasional ke III yang akan di laksanakan di Jakarta pada 27 Oktober sampai dengan 1 November 2023 mendatang, penting untuk para kontingen DIY 2023 agar dapat menampilkan yang terbaik mewakili DIY dan masyarakat Katolik di DIY. Disamping itu para kontingen DIY juga diharapkan dapat berinteraksi berkenalan serta membangun komunikasi dengan para kontingen dari daerah lainnya.“Kita bertemu bersilahturahmi menambah teman, silahturahmi membawa kebaikan tersendiri” tutur Sri Paduka.

Sri Paduka juga berpesan kepada para pembimbing Kontingen DIY untuk tidak terlalu memaksa dan membebankan kepada para peserta untuk meraih kemenangan, karena yang penting adalah untuk tampil yang terbaik. “Mohon kepada pembimbing untuk tidak terlalu memaksakan kepada para peserta, yang paling penting peserta untuk tampil yang terbaik.”  Ujar Sri Paduka

Kesehatan  kontingen Pesparani DIY merupakan salah satu hal penting yang disorot oleh Sri Paduka pada. Selain itu Sri Paduka turut berpesan kepada seluruh Kontingen DIY untuk dapat menjaga satu sama lain sehingga dapat melaksanakan rangkaian Pesparani Nasional 2023 dalam keadaan yang sehat.

Sementara itu JB. Jarot Budi Harjo menyampaikan ucapan terimakasih atas audiensi serta fasilitas yang diberikan oleh bina mental kepada Kontingen DIY untuk ikut serta pada partisipasi pesparani Nasional III ini. Jarot menambahkan bahwa pada audiensi ini tidak hanya sebagai wadah untuk memperkenalkan  para Kontingen DIY yang akan mengikuti Pesparani 2023 namun sekaligus berpamitan serta memohon arahan dari Wagub DIY yang sekaligus menjadi sumber kekuatan dan pusaka bagi Kontigen DIY.

“Hari ini kami memperkenalkan diri sekaligus pamitan dan meminta arahan dari pak wagub yang akan menjadi sumber kekuatan dan  pusaka kami untuk berlomba.” jelasnya

Dalam audiensi ini Jarot menyampaikan persiapan yang sudah dilakukan  oleh kotingan Pesparani DIY, seperti melaksanakan latihan selama 2 minggu sekali maupun tiga minggu sekali sejak  27 Juni lalu, sebagai bentuk tanggung jawab  atas utusan pemerintah DIY untuk mewakili DIY ditingkat nasional.

Jarot juga menyampaikan  formasi kontingen Pesparani DIY terdiri dari 52 peserta yang didampingi oleh pelatih beserta official. “Ada 52 orang peserta didampingi 6 pelatih. Kemudian untuk official  7 orang.” ungkapnya

Pada gelaran Pesparani Ke III Tahun 2023 kali ini, kontingen DIY mengikuti  8 mata lomba dari 13 jenis kategori yang dilombakan,. Delapan kategori tersebut antara lain Paduan Suara Dewasa Campuran (PSDC), Mazmur Anak, Mazmur Remaja, Mazmur OMK, Mazmur Dewasa, Cerdas Cermat Anak, Cerdas Cermat Remaja, dan Bertutur Kitab Suci. (Sd, Bm,Dv)

Humas DIY

Bagaimana kualitas berita ini: