01 Jun 2012
  Humas Berita,

Sri Sultan Resmikan Gedung Dakwah Dan Launcing SMP Unggulan Muhammadiyah

Sri Sultan Resmikan Gedung Dakwah Dan Launcing SMP Unggulan Muhammadiyah

BANTUL (1/6/2012) pemda-diy.go.id. Gubernur DIY harapkan dengan telah diresmikannta Pembangunan gedung Dakwah Muhammadiyah dan SMP UngglanAisyiyah yang merupakan kelanjutan SD Unggulan Aisyiyah di kabupaten Bantul, merupakan langkah yang semakin nyata untuk kemaslahatan Umat.

Harapan demikian di sampaikan Sri Sultan Hamengku Buwono X ketika meresmikan Pembangunan Gedung Dakwah Muhammadiyah Tahap ke II dan Launching SMP Unggulan Aisyiyah Kabupaten Bantulpagi tadi (Jumat,1/6) di Jalan Jendral.Ahmad Yani, Bantul, daerah Istimewa Yogayakarta yang juga dihadiri KetuaUmum PP Muhammadiyah DR. H.Yunahar Ilyas dan Bupati Bantul Hj. Sri Surya Widati.

M
Gedung yang terdiri dari 3 lantai tersebut dilengkapi berbagai ruangan sepertilantai I untuk ruang Pertemuan besar, lantai II ruang Mushola, ruang siding besar, ruang siding kecil, ruang inap tamu, ruang pimpinan , ruang dapur dan halaman depan. Sementara di Lantai tiga ada7 ruang selain ruiang administrasi juga sebagai perkantoran.

Bupati Bantul Sri Surya Widati dalam kesempatan persemian tersbut dalam sambutananyaselainmenyambut baikmemberikan apresiasi berdirinya Gedung Dakwah dan dibukanya SMP Unggulan . Bahkan dia menyatakan bahwa dibukanya SMP Unggulan Muhammadiyah ini merupakan SMP Pertama di Indonesia dan semoga pula mampu menelorkan pemimpin-pemimpin bangsa di masa depan.

Lebih lanjut dalam kesmepatan itu gubernur DIY Sri Sultran Hamengku Buwono X menandaskan bahwatujuan didirikannya SMP Unggulan Aisyiyah tersebut adalah untuik membentuk insane beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT Tuhan yang Maha Esa dapat tercapai. Selain itu untuk menggabungkan keterkaitan antara iptek dan Ilmu Pengetahuan serta agama juga dapat tercapai. Sehingga negeriyang kita cintai ini semakin kondosif dalam segala aspeknya.

Sebagai mana kita ketahui bahwa Muhammadiyah merupakan gerakan Islam yang mengemban misi dawah dan tajdid berasas Islam. Yang bersumber pada Al-Quran dan as- Sunnah. Hal ini bertujuan untuk mewujudkan masyarakjat Islam yang sebenarbenarnya, sesuai dengan jati-dirinya muhammadiyah yang senantiasa istiqomah untuk mewujudkan komitmenta yang tinggi dalam memajukan umat, bangsa dan dunia kemanusiaan sebagai wujud ikhtiar menyebarluaskan Islam.

Sertaseeperti yang tersurat dalam Al Quran Surat Ali-imron 104 yang artinya : Dan hendaklah ada diantara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang maruf dan mencegah dari yang mungkar

Peresmian kedua bangunan milik masyarakat Islam tersebut ditandai dengan penandtangan dua prasasti oleh Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X dan berturut-turut dilanjutkan dengan peresmian Masjid Istiqomah di Pusat Kota bantul olehKetua PP Muhammadiyah Yunahar Ilyas dan Bupati bantul sri Surya Widati dengan membuibuhkan tandatangana di Prasasti masjid tersebut.

Usai penandatangan preasasti dilanjutkan peninjauan keliling oleh gubernur dIY yang didampingi Ketua Umum PP Muhammadiyah dan Bupati Bantul dilantai II. (Kar)

HUMAS DIY

Bagaimana kualitas berita ini: