18 Jun 2012
  Humas Berita,

Sultan Letakkan Batu Pertama Pembangunan Huntap Banjarsari

Sultan Letakkan Batu Pertama Pembangunan Huntap Banjarsari

SLEMAN (18/06/2012) pemda.diy.go.id Gubernur DIY Sri Sultan HB X meletakkan batu pertama pembangunan Hunian Tetap (Huntap), di Dusun Banjarsari, Glaharharjo, Cangkringan, Sleman, Sabtu (16/06). Diharapkan, pembangunan Huntap bagi masyarakat Glagahharjo ini bisa menjadi sesuatu yang bermanfaat dalam kehidupan baru.

Khususnya warga msayaraskat yang menempati Huntap ini nantinya bisa merasakan kehidupan yang lebih baik dari pada sebelumnya, kata Sultan.

Pembangunan Huntap ini lanjutnya, sebagai langkah untuk mengupayakan kehidupan bagi masyarakat yang lebih nyaman dan tentram. Upaya ini bukan untuk menguntungkan warga, akan tetapi sebagai upaya untuk mewujudkan kehidupan masyarakat yang tergolong daerahnya menjadi KRB I, II, dan III untuk dipindahkan ke daerah yang lebih aman ditempati.

Atas nama Pemprov DIY dan Pemkab Sleman saya menyampaikan terima kasih kepada warga masyarakat yang telah bersedia untuk turun meninggalkan daerahnya yang dikategorikan sebagai Kawasan Rawan Bencana (KRB) I, dan mau menempati Huntap di desa Banjarsari ini, kata Sultan.

Bupati Sleman Sri Purnomo mengatakan, dengan dibangunnya Huntap nantinya diharapkan dapat menjadi wujud nyata dari konseplivinging harmoni dengan Merapi, yaitu bagaimana masyarakat dapat hidup berdampingan dengan Merapi namun tidak membahayakan keselamatn dirinya. Selain itu diharapkan, masyarakat nantinya setelah menempati Huntap hendaknya selalu menjaga kewaspadaan terhadap berbagai potensi bencana yang ada.

Sri Purnomo mengutarakan, lokasi Huntap yang menempati tanah kas desa Banjarsari ini diperuntukan warga dusun Besalen, Ngancar, Drunen dan dusun Kali Tengah. Adapun dana pembangunannya berasal dari BNPB dengantarget penyelesaian sekitar 3023 unit terdiri dari 2682 unit rumah akibat erupsi Merapi dan 341 unit rumah akibat lahar dingin. Sedang bagi warga masyarakat yang sudah lolos verivikasi mencapai 1264 KK dan sudah terbentuk kelompok pemukim (KP) sejumlah 102 KP.

Sebanyak 411 Huntap telah selesai dibangun 163On Going dan 690 tengah dalam persiapan. Direncanakan pembangunannya akan selesai akhir tahun 2012, katanya.

Kepala BNPBD Provinsi DIY Ir. Budi Antono, Msi mengemukakan, perencanaan pembangunan kembali Huntap yang telah disepakati antara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah, jumlah Huntap yang telah selasai dibangun dan dalam tahap penyelesaan saat ini sudah mencapai 736 unit. Untuk pembangunan Huntap di Pager Jurang mencapai 301 unit, sedang untuk Banjarsari mencapai 305 unit terdiri dari 169 di Banjarsari, 77 unit di Jatisumur dan 55 unit di dusun Gading.

Sedang 77 calon penghuni Huntap Jatisumur adalah yang sebelumnya tinggal di Huntara Jatisumur yang berasal dari dusun Glagah Malang. 59 KK calon penghuni Huntap Gading sebelumnya berasal dari dusun Clingak, katanya.

Sementara Sekretaris Utama BNPB Pusat Ir. Fatuhadi, MM berharap, apa yang telah menjadi program pemerintah dalam membantu korban bencana, hendaknya seluruhsteak holders untuk selalu merapatkan barisan dan bekerja lebih gigih, sehingga sasaran dan target yang telah ditetapkan dalam prioritas nasional maupun prioritas rencana kerja pemerintah di tahun 2012 ini bisa tercapai dengan baik. (dyk/rsd)

HUMAS

Bagaimana kualitas berita ini: