03 Jun 2013
  Humas Berita,

Wakil Gubernur DIY Paku Alam IX Buka MUREGORA DIY, Jateng NTB Di Kaliurang

SLEMAN (3/06/2013) jogjaprov.go.id. Mellenium Development Goals (MDGs) merupakan komitmen global dan nasional dengan menempatkan manusia sebagai focus utama pembangunan dalam upaya lebih mensejahterakan masyarakat melalui pengurangan kemiskinan dan kelaparan, pendiidkan, pemberdayaan perempuan, kesehatan dan kelestarian lingkungan dan Berdasarkan filosofi Hamemayu Hayuning Bawana, Pemerintah Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta pun memiliki komitmen yang kuat untuk mewujudkan tercapainya target MDGs tahun 2015 tersebut.

Pernyataan tersebut disampaikan Gubernur DIY Hamengku Buwono X melalui sambutan tertulisnya yang dibacakan Wakil Gubernur DIY Paku Alam IX ketika membuka Pertemuan Regional organisasi Rakyat 2013 siang tadi (Senin, 3/06) di Wisma Duta Wacana, Kaliurang, Pakem, Kabupaten Sleman,Daerah Istimewa Yogyakarta.

Tujuan diselenggarakannya Pertemuan Regional Organisasi Rakyat Tahun 2013 yang diikuti oleh 187 peserta yang berasal dari DIY, Provinsi Jawa Tengah dan NTB tersebut menurut Ketua Panitia Penyelenggara Maskhulhadi bertujuan untuk memberikan pemahaman kritis terhadap pencapaian dan tujuan MDGs,mempertegas komitmen Organisasi Rakyat dalam ikut berpartisipasi dalam pencapaian tujuan pembangunan MDGs melaluipembangunan system kesehatan berbasis masyarakat. Disamping itu juga untuk memeberikan pemahaman kritis kepada peserta terhadap potensi resistensi masyarakat dalam menghadapi dampak iklim, merumuskan strategi Organisasi terhadap isau pembangunan berkelanjutan, merumuskan strategi penguatan system kesehatan Desa/komunitas serta merumuskan strategi Organisasi Rakyat untuk penguatan resistensi(kelentingan )masyarakat dalam menghadapi perubahan iklim.

Adapun hasil yang diharapkan adalah adanya rumusan/gambaran terhadap isu-isu pembangunan berkelanjutan berbasis masyarakat pasca MDGs 2015 serta pengutan system kesehatan berbasis masyarakat dalam upaya pencapaian tujuan pembangunan MDGs.

Kegiatan yang dislenggarakan selama 3 hari mulai hari ini (Senin, 2 hingga 5 Juni 2013) tersebut menghadirkan nara sumber selain pejabat Instansi terkait baik Provinsi maupun Kabupaten di DIY juga dari Bappenas,RS.Bethesda dan pejabat instansi terkait lainnya.

Dibagian lain Gubernur DIY melalui Paku Alam IX menyatakan bahwa pencapaian MDGs DIY sangat berkorelasi dengan bagaimana pencapaian target MDGs di masing-masing kabupaten/kota. Oleh sebab itu tandas Gubernur DIY, Pemda DIY memiliki tugas untuk selalu mengkoordinasikan pencapaian target MDGs di kabupaten/kota dengan mempertimbangkan kesenjangan antar Kabupaten/Kota. Disisi lain, pihak eksekutif kabupaten/kota haruslah mengkoordinasikan dan mengkomunikasikan dengan DPRD kabupaten/kota.

Apalagi MDGs dimaksudkan untuk menjamin pemenuhan hak sebagai dasar masyarakat sebagai warga Negara,maka tandas Sultan masyarakat seyogyanya diberikan pengetahuan yang memadai, sehingga bisa mendukung pelaksanaan MDGs di daerahnya masing-masing. Harapan Gubernur DIY Sri Sultan HB X melalui kegiatan pertemuan regional ini, seluruh peserta memperoleh pemahaman mengenai tam yang nantinya akan disampaikan para narasumber.

Turut hadir dan memberikan sambutan pembukaan tersebut dari YAKKUM Ir. Leksono Probo Subanu, MURP., Ph.D .

Menandai pembukaan pertemuan Regional Organisasi Rakyat Tahun 2013 ditandai dengan pemukulan bende oleh Wakil Gubernur DIY Paku Alam IX mewakili Gubernur DIY dan dimeriahkan tari gambyong dari UNY Yogyakarta,(Kar)

HUMAS

Bagaimana kualitas berita ini: