03 Nov 2021

Kesenian Sholawat Montro

Montro atau Kesenian Sholawat Montro adalah kesenian khas Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Kesenian ini pertama kali ditemukan di Kauman, Pleret dan diciptakan oleh Kanjeng Yudhanegara, atau menantu dari Sultan Hamengku Buwono VIII. Saat ini sudah masuk dalam daftar Warisan Budaya Tak Benda (WBTB) yang berasal dari Yogyakarta.

Kesenian ini berisi sekelompok penampil dan pengiring musik yang semuaya laki-laki, mereka menyanyikan puji-pujian kepada Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW dengan cara nembang, diringi musik tradisional gamelan dan terbangan.

Kata montro dalam bahasa Jawa berarti nama bunga mentimun, juga bisa berarti nama gending montro. Perbedaan antara shalawatan Maulud dan shalawatan montro adalah pada gerakan tarinya. Shalawatan Maulid hanya duduk bersila, sedangkan shalawatan montro ada gerakan tarinya.

Bagaimana kualitas berita ini: