25 Agt 2024

Konser Kamardikan YRO Gelorakan Semangat Perjuangan

Yogyakarta (25/08/2024) jogjaprov.go.id - Yogyakarta Royal Orchestra (YRO) menggelar Konser Kamardikan untuk menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta pada Sabtu (24/08) malam. Lantunan lagu-lagu nasional bertema persatuan dan kebangsaan dibawakan dalam bentuk konser orkestra ala Keraton Yogyakarta ini diharapkan semakin menggelorakan semangat perjuangan.

Gubernur DIY sekaligus Raja Keraton Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X hadir bersama GKR Hemas didampingi kedua putrinya GKR Hayu dan GKR Bendara serta tiga menantu yaitu KPH Purbodiningrat, KPH Notonegoro dan KPH Yudanegara. Turut hadir pula sejumlah Forkopimda DIY, Kepala OPD di lingkungan Pemda DIY dan tamu undangan lainnya.

Konser orkestra ini juga menutup rangkaian pameran Abhimantrana: Upacara Adat Keraton Yogyakarta yang digelar sejak 8 Maret 2024. Kali ini, konser berlokasi di Museum Benteng Vredeburg karena telah berperan dalam sejarah perjuangan Kemerdekaan RI, sehingga nuansa perjuangan makin terasa dalam konser.

"Kami memilih Museum Benteng Vredeburg sesuai Dhawuh Dalem dari Ngarsa Dalem langsung dan pas dengan tema konser. Semoga hadirnya konser ini bisa menggelorakan semangat perjuangan dalam diri setiap orang yang menyaksikannya baik yang hadir di lokasi maupun yang bergabung melalui daring,” tutur Penghageng Kawedanan Kridhamardawa Keraton Yogyakarta yang menaungi YRO, KPH Notonegoro.

Lebih dari satu jam, penonton disuguhi lagu-lagu nasional yang kental nuansa dan semangat perjuangan. Lagu Hari Merdeka mengawali konser disusul Himne Kemerdekaan.dan Tanah Airku dengan Api Kemerdekaan, Fantasia For Piano. Indonesia Pusaka dan Yen Ing Tawang. Dilanjutkan Ibu Pertiwi, Pantang Mundur, Medley Berkibarlah Benderaku -Berkibarlah Bendera Negeriku.

Beberapa repertoar pun menampilkan perpaduan harmonis antara musik orkestra dengan gamelan. Sebagai tambahan ditampilkan pula repertoar Tanjung Perak dan Hari Merdeka (encore). Bertindak sebagai konduktor dalam konser ini adalah RW.Widyogunomardowo

Dalam konser megah ini, YRO berkolaborasi dengan Vocalista Harmonic Choir ISI Yogyakarta serta dua musisi yang tengah menjadi ikon dari YRO yaitu Brian Prasetyoadi dan Win Yovina Thopandi. Selain Raden Dwityatama Darmasakti yang menjadi solois cello beberapa solois perempuan juga turut mewarnai Konser Kamardikan 2024 seperti Rachel Nadia Abiela sebagai solois piano dan Athaya Hanan sebagai solois violin.

" Acara Konser Kamardikan YRO ini keren banget. Dan juga yang bikin berkesan ketika lagu Tanah Airku dibawakan bikin saya terharu. Sukses terus buat YRO dan semoga terus menggelar konser seperti ini kedepannya," ucap salah satu penonton, Paramesti, warga Kota Yogyakarta.

Senada, Vina yang juga berasal dari Kota Yogyakarta mengaku sangat terkesan dengan konser tersebut. Dirinya sangat senang sekali bisa berkesempatan menonton konser ini setelah sebelumnya berjuang untuk mendapatkan tiket. " Yang paling mengena bagi saya adalah lagu Medley Berkibarlah Benderaku -Berkibarlah Bendera Negeriku. Aransemennya bagus banget," tambahnya.

Adapun penikmat YRO yang berada di luar DIY atau mungkin tak bisa menghadiri langsung di lokasi Konser Kamardikan 2024 di Museum Benteng Vredeburg, tak perlu berkecil hati. Pertunjukan musik persembahan YRO dalam rangka memperingati HUT Ke 79 Kemerdekaan RI ini dapat disaksikan secara langsung melalui kanal YouTube Kraton Jogja.

"Dibuka sejak 8 Maret hingga 24 Agustus 2024, lebih dari 235.000 pengunjung hadir mengapresiasi pameran. Seperti halnya upacara adat yang patut untuk dirayakan sebagai resepsi daur hidup manusia, akhir dari pameran inipun dirayakan bersama dengan Konser Kamardikan," pungkas Penghageng Kawedanan Hageng Punakawan Nityabudaya sekaligus penanggung jawab pameran, GKR Bendara.(Fn/Rcd/Im/Han/Wp/Yd/Stt/Ip)

Humas Pemda DIY

Bagaimana kualitas berita ini: